4 Paket Society Internet Telkomsel : Cara Beli & Harga 2023

Paket Society Internet Telkomsel – Telkomsel terus mengembangkan fasilitas serta layanannya kepada masyarakat luas. Salah satunya adalah dengan meluncurnya paket paket Society Internet yang ditujukan bagi tenaga medis, pengusaha digital serta tenaga pendidik.

Dengan paket Society Internet semuanya dapat mengakses internet dimanapun serta kapanpun. Dari paket ini kalian akan mendapatkan penawarkan kuota spesial dengan harga terjangkau. Telkomsel juga memberikan kuota gratis 50GB untuk mahasiswa Telkom university sebagai bentuk dukungan pembelajaran online.

Paket Society Internet secara langsung dapat diaktifkan oleh penggun Kartu As, SimPATI, Loop dan juga kartuHalo. Aktivasi paket hanya dapat dilakukan satu kali setiap bulan untuk satu nomor saja. Harga paketnya sudah termasuk potongan pajak sebesar 10%.

Memang paket society termasuk kedalam paket tambahan atau sering disebut add on. Dapat digunakan pada semua jaringan Telkomsel dan tidak ada perpanjangan otomatis. Kalian dapat beli Society Internet Telkomsel pada periode promo 23 Maret sampai 23 Juni 2020.

Paket Society Internet Telkomsel

Paket Society Internet Telkomsel

Telkomsel juga meluncurkan paket internet murah bernama ketengan conference yang bisa jadi opsi lain untuk video meeting online. Tidak semua orang dapat menikmati paket Society Internet Telkomsel, hanya beberapa orang yang sudah terdaftar atau masuk whitelistet saja.

Apa itu Paket Society Internet Telkomsel?

Paket Society Internet adalah paket khusus bagi pelanggan korporat yang bekerja di sektor usaha pendidikan, kesehatan serta e-commerce. Pelanggan Telkomsel baik pascabayar maupun prabayar yang masuk whitelist saja yang dapat membeli paket ini.

Jenis & Harga Paket Society Internet Telkomsel

Harga Paket Society Internet Telkomsel

1. Paket Society Internet Bronze

Harga Paket  Rp.40.000
Masa Aktif 30hari
Kuota 10GB

2. Paket Society Internet Silver

Harga Paket  Rp.60.000
Masa Aktif 30hari
Kuota 20GB

3. Paket Society Internet Gold

Harga Paket  Rp.85.000
Masa Aktif 30hari
Kuota 30GB

4. Paket Society Internet Platinum

Harga Paket  Rp.100.000
Masa Aktif 30hari
Kuota 50GB

Cara Beli Paket Society Internet

1. Lewat MyTelkomsel

  • Jalankan aplikasi MyTelkomsel.
  • Masuk ke menu Belanja.
  • Pilih Internet.
  • Apabila kalian sudah masuk whitelist maka akan muncul Paket Internet B2B, silahkan pilih.
  • Lanjutkan dengan memilih Paket Society Internet yang kalian inginkan.
  • Lakukan pembayaran dengan klik Beli.
  • Jika paket aktif maka anda akan menerima SMS pemberitahuan.

2. Lewat Dial

  • Buka dial lalu ketikkan *168#.
  • Tekan panggil.
  • Muncul menu UMB.
  • Balas menggunakan angka yang mewakili Paket Society Intenet. Tap Kirim.
  • Ketikkan 1 dimana mewakili YA untuk pembelian paket, tekan Kirim.
  • Beberapa saat SMS pemberitahuan masuk dan paket berhasil dibeli.

Pastikan kuota sudah masuk dengan cara cek melalui MyTelkomsel maupun dial ke *888#. Kelebihan dari paket Society Internet adalah dapat dikombinasikan dengan paket lainnya.

Tinggalkan komentar