Cara Tukar Poin Telkomsel dengan Paket Data – Paket data atau kita kenal dengan kuota internet Telkomsel ini bisa dikatakan sangat wajib dimiliki oleh kaum milenial saat ini. Dimana mereka lebih mementingkan memiliki kuota internet dibandingkan dengan pulsa biasa.
Dengan memiliki kuota internet, kita sudah dapat melakukan panggilan, kirim pesan bahkan video call. Namun semua hanya dapat dilakukan jika kalian menggunakan aplikasi seperti WhatsApp maupun aplikasi chatting lain sejenisnya.
[toc]
Akan tetapi pulsa juga terkadang kita perlukan untuk MEMPERPANJANG MASA AKTIF KARTU TELKOMSEL yang kita miliki. Perlu kalian ketahui juga bawah Telkomsel memiliki beragam promo menarik, salah satunya adalah Telkomsel Poin.
Salah satu cara untuk mendapatkan Telkomsel Poin adalah dengan melakukan pengisian pulsa minimal Rp 5.000. Nah, nantinya jika poin sudah terkumpul banyak, kalian dapat menukarkan poin tersebut dengan hadiah menarik seperti kuota internet, SMS dan hadiah lainnya.
Penukaran Poin Telkomsel
Untuk dapat MELIHAT BERAPA POIN TELKOMSEL kalian yang sudah terkumpul, kalian dapat mengakses *700# atau melalui aplikasi MyTelkomsel yang dapat kalian unduh di Play Store maupun App Store.
Akan tetapi secara khusus, kalian dapat menukarkan poin Telkomsel dengan paket data dengan melihat syarat dan ketentuan berikut:
Syarat dan Ketentuan Penukaran Telkomsel Poin
Penukaran poin Telkomsel memiliki syarat dan ketentuan yang wajib kalian pahami dan ketahui. Disamping jumlah poin harus mencukupi, kalian juga harus simak ketentuan lainnya di bawah ini.
- Jumlah kuota Internet yang tersedia berbeda-beda di setiap layanan Telkomsel
- Kuota internet yang tersedia memiliki masa aktif yang berbeda-beda
- Penukaran poin dapat dilakukan dalam waktu tertentu
- Kuota internet dapat dibeli dengan tier minimal RED, atau pengguna memiliki pengeluaran rata-rata lebih dari Rp 50.000 dalam waktu 6 bulan
Cara Menukar Poin Telkomsel dengan Paket Data
Walaupun untuk jumlah kuota berbeda-beda di setiap layanannya, namun penukaran poin Telkomsel ini dapat dilakukan dengan cara atau langkah yang sama. Kalian dapat menukarkan poin melalui opsi Redeem di aplikasi MyTelkomsel atau dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini.
- Pertama masuk ke menu Dial dan ketik kode akses *700*33#.
- Setelah muncul menu pilih paket, kalian dapat pilih jenis paket sesuai dengan jumlah poin yang ingin kalian gunakan. Ketik nomor urut paket dan tekan Send.
- Jika muncul menu konfirmasi, kalian dapat pilih Ya dengan mengetik nomor pilihan tersebut lalu tekan Send sekali lagi.
Bagaimana, sangat mudah bukan? Telkomsel memang selalu memberikan pembaharuan benefit yang dapat kalian tukar dengan Telkomsel Poin. Maka dari itu, kalian dapat mengecek benefit terbaru melalui aplikasi MyTelkomsel atau akses kode *700# melalui menu Dial Phone di smartphone kalian.
Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat carasianturi.com sampaikan mengenai cara tukar poin Telkomsel dengan paket data. Semoga pembahasan diatas bermanfaat, terima kasih. Buruan tukarin Poin Telkomsel kalian sekarang juga!