10 Syarat & Cara Berhenti Berlangganan Kartu Halo 2023

Cara Berhenti Berlangganan Kartu Halo – Banyak dari pengguna kartu pascabayar dari Telkomsel yakni Kartu Halo yang menyesal karena telah migrasi ke jenis kartu tersebut.

Mengenai kartu prabayar dan pascabayar, ada banyak perdebatan dari kalangan pengguna. Bahwasannya ada yang menyebut kartu pascabayar lebih baik dibandingkan kartu prabayar Telkomsel atau sebaliknya.

[toc]

Melihat dari segi pengguna kartu Halo, mungkin ada beberapa yang lebih memilih menggunakan kartu ini dibandingkan dengan kartu Telkomsel prabayar seperti Loop, KartuAS dan simPATI.

Bagi kalian yang mungkin menyesal telah beralih ke kartu pascabayar dari Telkomsel ini, ada beberapa langkah yang dapat kalian lakukan untuk berhenti berlangganan kartu Halo.

Cara Berhenti Berlangganan Kartu Halo

Berhenti Langganan Kartu Halo

Beralih dari kartu prabayar ke pascabayar Telkomsel biasanya ada beberapa hal, yakni:

  • Atas permintaan sendiri
  • Menerima penawaran dari marketing Telkomsel
  • Dan nomor sudah melewati masa tenggang

Tidak sedikit pengguna kartu Telkomsel prabayar yang beralih ke pascabayar karena menerima penawaran dari pihak marketing Telkomsel. Alih-alih mendapatkan pelayanan yang memuaskan, mereka malah terjebak dalam syarat dan ketentuan yang diberlakukan kartu Halo.

Hal ini tentu menjadikan mereka sangat kecewa, terkadang pihak marketing juga memberikan penawaran yang sangat menggiurkan, akan tetapi semua tidak sesuai realita. Maka mau tidak mau mereka yang menyesal menggunakan kartu Halo ingin segera pindah ke kartu prabayar.

Syarat Berhenti Langganan Kartu Halo

Syarat Berhenti Langganan Kartu Halo

Untuk berhenti berlangganan kartu Halo, ada beberapa persyaratan yang kalian perlukan, diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Kartu Identitas (KTP)

Hampir setiap pendaftaran apapun sudah pasti menggunakan kartu identitas seperti KTP, SIM maupun Paspor. Nah bagi kalian yang ingin membatalkan langganan kartu Halo kalian, syarat pertama yang harus dipersiapkan adalah KTP.

2. Biaya Administrasi/Pelunasan Tagihan Kartu Halo

Ketika melakukan pemberhentian langganan kartu Halo, biasanya kalian masih memiliki TAGIHAN KARTU HALO yang harus dibayarkan. Maka dari itu, selain memawa kartu identitas, kalian juga harus membawa uang untuk pelunasan tagihan dan juga biaya admin jika diperlukan.

Prosedur Berhenti Berlangganan Kartu Halo

Prosedur Berhenti Berlangganan Kartu Halo

Setelah mengetahui beberapa persyaratannya, maka selanjutnya kalian dapat simak cara berhenti berlangganan kartu Halo yang dapat kalian simak berikut ini.

1. Kunjungi Gerai GraPARI Setempat

Langkah pertama yang dapat kalian lakukan adalah dengan mendatangi kantor GraPARI terdekat di daerah kalian.

2. Temui Customer Service GraPARI

Setelah sampai di lokasi kalian dapat mengambil nomor antrian CS. Setelah nomor dipanggil, kalian dapat temui petugas dan sampaikan maksud dan tujuan kalian, yakni untuk membatalkan langganan kartu Halo kalian. Disini petugas akan lebih dulu mengecek tagihan kartu Halo kalian.

3. Isi Formulir Pembatalan Langganan Kartu Halo

Setelah kalian mengetahui besaran tagihan kartu Halo kalian, petugas akan lebih dulu meminta kalian untuk mengisi formulir pembatalan langganan kartu Halo. Isi formulir dengan benar dan lengkap.

4. Serahkan Formulir dan Uang Pelunasan Tagihan

Setelah pengisian formulir selesai, serahkan formulir tersebut kepada CS beserta uang untuk pelunasan tagihan kartu Halo kalian.

5. Serahkan SIM Card yang Akan Dinonaktifkan

Serahkan juga SIM Card kalian yang akan dinonaktifkan kepada CS GraPARI. Dan pembatalan langganan kartu Halo telah selesai.

Resiko Berhenti Langganan Kartu Halo

Resiko Berhentin Berlangganan Kartu Halo

Sebagai informasi bahwa jika kalian melakukan pembatalan langganan kartu Halo maka kalian tidak akan bisa menggunakan nomor tersebut lagi. Kecuali jika pihak Telkomse merilis kembali nomor kalian menjadi kartu perdana baru (reinkarnasi).

Maka dari itu untuk membatalkan langganan kartu halo, kalian dapat mempertimbangkan dengan matang agar tidak menyesal di kemudian hari.

Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai syarat dan cara berhenti berlangganan kartu Halo yang dapat kalian simak diatas. Mungkin hanya ini saja yang dapat carasianturi.com sampaikan, semoga bermanfaat.

Tinggalkan komentar